Sports

Template information

Nonton dari Pinggir Lapangan, Gara-Gara Ini Ramos Bisa Absen di Semifinal

(REUTERS/Jon Nazca)
Jakarta, CNN Indonesia -- Kapten Real Madrid, Sergio Ramos terancam sanksi tambahan yang membuatnya bisa absen di babak semifinal Liga Champions.

Ramos tidak bisa tampil di leg kedua babak perempat final Liga Champions karena ia terkena sanksi akumulasi kartu. Ramos terpaksa harus jadi penonton di Santiago Bernabeu.

Setelah melihat pertandingan dari kursi penonton, Sergio Ramos tertangkap kamera berdiri di tepi lapangan dekat lorong ganti pada beberapa menit terakhir. Aksi ini, dikutip dari AS, bisa membuat Ramos mendapatkan sanksi larangan tampil di laga semifinal. Pasalnya, zona itu termasuk zona larangan bagi pemain-pemain yang sedang menjalani masa hukuman.

Bila sanksi itu benar-benar terjadi, maka hal itu merupakan kerugian besar bagi Real Madrid. Dalam laga lawan Juventus, lini belakang Real Madrid terlihat keropos tanpa Ramos.

Dalam momen tersebut, Sergio Ramos yang hanya jadi penonton turut merasakan ketegangan saat Juventus mencetak gol demi gol hingga unggul 3-0 dan berpeluang membawa laga ke babak perpanjangan waktu.

Namun di akhir laga Sergio Ramos bisa bernapas lega setelah Cristiano Ronaldo mampu mengeksekusi penalti yang didapat di masa injury time. Real Madrid lolos dengan keunggulan agregat 4-3.

Real Madrid kini mengusung ambisi untuk bisa jadi tim pertama yang juara Liga Champions dalam tiga musim beruntun. Namun ada tiga tim yang siap mengadang ambisi Real Madrid, yaitu Liverpool, Bayern Munchen, dan AS Roma.